Breaking News
recent

iPhone Generasi Terbaru 2016 Dengan Kemampuan Tahan Air


http://www.infomenarik.net/


Bagi pengguna Smartphone khususnya iPhone, kini telah hadir jenis iPhone dengan kemampuan tahan air. Untuk keluaran selanjutnya gadget ini akan dilengkapi dengan kemampuan tersebut.

Seorang nara sumber yang berasal dari Foxcom membeberkan hal ini, yang merupakan pelanggan Apple untuk memproduksi gadget tersebut. Dalam situs jejaring china, weibo, nara sumber ini juga mengatakan bahwa iPhone jenis selanjutnya tetap memiliki tombol home.

Tombol fisik yang sudah ada pada iPhone pertama akan diubah menjadi tombol capacitive. Inilah yang membuat iPhone generasi berikutnya bisa tahan air daripada iPhone generasi sebelumnya.

Walaupun demikian, seperti yang di lansir dari Phone Area, pada hari Rabu (03/08/2016), iPhone yang baru ini tidak akan hadir dengan sertifikasi IP68, seperti yang terdapat pada Samsung Galaxy S 7.

Kesimpulannya, para pengguna tidak dapat membawa iPhone baru tersebut untuk berenang atau menggunakannya saat mandi. Sertifikasi tersebut hanya dapat diberikan untuk perangkat yang mampu bertahan hidup dibawah kedalaman 1,5 meter dalam waktu 30 menit

Selain tahan air, nara sumber tersebut juga membenarkan rumor yang beredar soal absennya port 3,5 mm headphone. Bentuk lensa kamera yang besar juga akan disematkan pada perangkat tersebut.

Sampai saat ini, nama untuk iphone terbaru tersebut belum diketahui. Sebagian orang mengatakan bahwa iPhone baru yang akan hadir ini memiliki nama iPhone 7. Adapun beberapa pakar analisa menyebutkan nama baru gadget ini sebagai iPhone 6SE.

Dari rumor yang beredar, gadget yang disebut iPhone 6SE ini akan di pasarkan sekitar bulan September 2016  yang akan datang. Dari segi baterai iPhone ini akan dibekali dengan kapasitas 3.100mAh, untuk kapasitas penyimpanannya di prediksi sekitar 256 GB.
Unknown

Unknown

No comments:

Post a Comment

Bagikan Kepada teman-teman Anda yang lain.
Salam Blogger.

Powered by Blogger.